PT Kereta Api Indonesia kembali memperpanjang promo tiket Rp1 Kereta Api Pangandaran Bandung-Banjar PP) untuk kedua kalinya. Promo Rp 1 bagi Kereta Api Pangandaran yang sebelumnya sampai 1 Februari 2019 kemudian diperpanjang hingga 28 februari 2019, dan kini di perpanjang kembali hingga 31 maret 2019. Tak hanya Kereta Api Pangandaran (Bandung-Banjar PP) yang di perpanjang promonya, Kereta Api Galunggung (Kiaracondong-Tasikmalaya PP) juga di perpanjang hingga 31 maret 2019.
Moda transportasi yang tengah hangat diperbincangkan karena dengan gebrakan promo serta seiring sejalan dengan program pemerintah Jawa Barat yang tengah mengankat sektor pariwisata di selatan Jawa Barat yakni Pangandaran. moda Kereta api bernamakan KA Pangandaran dengan relasi Gambir - Bandung - Banjar.
KA Pangandaran telah dilaunching hari ini, kereta dengan relasi Banjar-Bandung-Jakarta (PP) berhasil menyedot perhatian pasalnya kereta dengan nama daerah tujuan wisata yang tengah gencar-gencarnya dipromosikan khususnya di Jawa Barat yaitu Pangandaran.
Pangandaran sebagai kabupaten Pariwisata unggulan Jawa Barat terus di oprek, begitu istilah Gubernur Jawa Barat H. Ridwan Kamil, tak luput dari oprekan beliau Jalur menuju Pangandaran pun terus di carikan alternatif terbaiknya, salah satunya dengan membuka jalur-jalur kereta api.
Setelah melewati seleksi ketat dari mulai Mojang Jajaka Roadshow 2015 yang menggelar seleksi di 4 (empat) tempat berbeda di 10 Kecamatan di Kabupaten Pangandaran, peserta kemudian mengikuti Karantina, pembekalan dan Outbond s