Tepat hari ini di 12 tahun silam adalah peristiwa gempa yang disusul dengan datangnya tsunami, orang-orang menyebutnya Tsunami Pangandaran. Menurut WHO, tsunami yang terjadi saat senja pada tanggal 17 Juli 2016 itu merenggut 668 korban jiwa, 65 hilang (diasumsikan meninggal dunia) dan 9.299 lainnya luka-luka
Pada hari Senin 17 Juli 2006 pukul 15:19 WIB, terjadi gempa dengan kekuatan M7.7 dengan pusat di lepas pantai Pangandaran. Gempa dengan kekuatan yang termasuk ‘moderate’ ini biasanya tidak menimbulkan tsunami dengan ketinggian lebih dari 5 m. Akan tetapi tsunami Pangandaran menimbulkan tsunami dengan ketinggian rayapan mencapai 21 m
Mengenang peristiwa yang masih berbenak di Masyarakat Pangandaran ini banyak netizen yang membuat status untuk mengenang peristiwa itu, salah satu status yang paling banyak muncul adalah menulis tanggal 17 Juli 2006.
Peristiwa tsunami Pangandaran mengakibatkan kerusakan yang parah disepanjang Pantai Barat dan timur Pangandaran, bahkan di Bulaksetra Pangandaran sejumlah rumah rata dengan tanah. Setelah peristiwa itu, lebih dari 1 tahun Pariwisata Pangandaran untuk bangkit, bahkan saat tahun baru tahun 2007 saja, Pangandaran saat itu sepi pengunjung tidak seperti pada hari-hari biasanya.