Pangandaran, myPangandaranNews - Kementrian Pariwisata RI melaui asisten deputi tata kelola destinasi dan pemberdayaan masyarakat akan melakukan gerakan sadar wisata dan aksi sapta pesona di wilayah Pangandaran yang akan di laksanakan pada besok hari (01/04) dari pukul 06.00 hingga 11.00 Wib dan kegiatan akan di pusatkan di Area Pangandaran Sunset Boulevard pantai Barat Pangandaran.
Kegiatan tersebut akan melibatkan berbagai instansi dan lembaga dari mulai DPRD, Staff akhli, Kepala Dinas, Camat, UPTD, KOMPEPAR, Kemanan, Stakeholder pariwisata Pangandaran hingga ke pelajar di wilayah Pangandaran dalam kegiatan tersebut biasanya diisi dengan kegiatan bersih-bersih pantai dan aksi sapta pesona lainya.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendukung program pemerintah yang menargetkan kunjungan 20 juta wisatawan mancanegara (wisman) dan 275 juta wisatawan nusantara (wisnus) di tahun 2019 mendatang, yang pada tahun 2015 kemarin baru dikunjungi sekitar 260 juta wisnus. Sedang untuk wismannya, baru 12 juta, Untuk merealisasikan target tersebut, masyarakat khususnya para pelaku wisata harus disiapkan menjadi tuan rumah yang baik.
Aksi Sapta pesona dan Sadar wisata ini seyogyanya akan dapat selalu direalisasikan bahkan dijadikan sebagai gaya hidup dan menjadi budaya yang positif di masyarakat terutama pelaku wisatanya, dimulai dari hal-hal kecil, seperti membuang sampah ditempatnya, menjaga keamanan dan kenyamanan wisatawan, kemudian bersikap ramah, murah senyum dan lainnya dan dapat meninggalkan kenangan yang indah dan berkesan bagi wisatawan yang berkunjung khususnya ke Pangandaran yang telah menjadi 10 Destinasi prioritas untuk dikembangkan dan sudah ditetapkan sebagai kawasan strategis nasional (KSN).