Perayaan Idul Adha 2024 di Kabupaten Pangandaran Berjalan Khidmat
Oleh Amin Pnd | Senin, 17 Juni 2024 08:04 WIB | 715 Views
PANGANDARAN – Umat Muslim di Kabupaten Pangandaran merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan penuh khidmat dan kebersamaan. Sejak pagi hari, ribuan warga telah memadati masjid-masjid besar dan lapangan terbuka untuk melaksanakan shalat Idul Adha, Pangandaran, 17 Juni 2024.
Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, dalam khutbahnya menyampaikan pentingnya makna Idul Adha sebagai momentum untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kepedulian sosial. "Idul Adha adalah saat yang tepat untuk meneladani keikhlasan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS. Mari kita jadikan hari ini sebagai momen untuk berbagi dengan sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan," ujar Bupati Jeje.
Setelah pelaksanaan salat Id, acara dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban di berbagai tempat yang telah ditentukan. Tahun ini, jumlah hewan kurban yang disembelih meningkat dibanding tahun lalu. Data dari Dinas Peternakan Kabupaten Pangandaran menunjukkan bahwa terdapat 1479 ekor sapi dan 700 ekor kambing dan 1377 Domba yang siap dikurbankan.
Perayaan Idul Adha di Kabupaten Pangandaran tahun ini tidak hanya menjadi momentum untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, tetapi juga meningkatkan semangat gotong royong dan solidaritas di tengah masyarakat. Pemerintah daerah berharap semangat ini terus terjaga dan dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran.
Kirimkan tulisan anda melalui
Kontribusi dari Anda
Berikan Komentar Via Facebook