Pernik
Seragam Bukan Halangan, Polisi Pangandaran Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan
Seragam Bukan Halangan, Polisi Pangandaran Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan
Kamis, 29 Januari 2026 15:00 WIB

Di balik deru sirene dan tugas menjaga keamanan, jajaran Polres Pangandaran kini akrab dengan aroma tanah basah dan barisan benih jagung. Di lahan-lahan produktif yang tersebar, komitmen terhadap ketahanan pangan nasional tumbuh pelan tapi pasti setinggi batang jagung yang sedang dipersiapkan. Total 11 hektare lahan jagung digarap secara gotong royong oleh Polres Pangandaran. Setiap Polsek menyumbang sekitar 1 hektare, sementara Satuan Lalu Lintas mengambil peran lebih besar dengan mengelola 2 hektare lahan di Dusun Ciawitali, Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang. Inisiatif ini digerakkan langsung oleh Kasat Lantas Polres Pangandaran, AKP Yudi Risnandar, S.H., M.H., sebagai wujud pemanfaatan lahan produktif yang tak berhenti pada wacana.

Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini