Pengusaha Jasa Pariwisata Jabodetabek Jambore Ke Pangandaran


Pengusaha Jasa Pariwisata Jabodetabek Jambore Ke Pangandaran

Pangandaran, myPangandaranNews - Kurang lebih sebanyak 110 pengusaha jasa parwisata se jabodetabek melakukan Jambore ke Pangandaran pada Sabtu (1/10) kemarin, terdiri dari pelaku wisata seperti PO Bus, Hotel dan Penginapan, Rumah makan, pusat oleh-oleh, pengelola objek wisata, dan agen tour and travel meramaikan acara jambore Meet and Greet ke-4, dengan tema "Semangat Memperkenalkan Potensi Pariwisata Indonesia ke kancah Internasional".

Kedatangan rombongan jambore tersebut di sambut hangat oleh Kelompok masyarakat penggerak pariwisata (Kompepar) Pangandaran dan anggota asosiasi tour dan travel agent Pangandaran (ATTAP), dengan meeting point di pusat oleh-oleh Babakan, selanjutnya melakukan audiensi dengan pejabat pemda setempat di sekitara Green Canyon, dengan di hadiri oleh Kepala dinas Pariwisata Perindagkop & UMKM Kabupaten Pangandaran, anggota dewan komisi 2, serta dandim dan kapolsek Cijulang.

Kepala Dinas Pariwisata Perindagkop & UMKM, menyampaikan sambutan Bupati Pangandaran yang mengapresiasi acara tersebut, serta menggenalkan potensi serta harapan yang akan tercapai dalam acara tersebut, selanjutnya di lakukan apresiasi juga dari dinas Pariwisata, serta pelaku wisata Pangandaran yang hadir saat itu.

Kompepar mengenalkan juga tageline pariwisata yang baru untuk kabupaten Pangandaran dengan berbagai kekayaan wisatanya yaitu "Jelajah Pangandaran, wisata dunia sejagad petualangan", dengan arti Pangandaran bukan hanya pantai melainkan banyak potensi wisata yang lain, serta diharapkan akan menambah menu paket wisata yang akan di perkenalkan ke wisatawan di luar Pangandaran.

Acara diakhiri malam harinya di aula hotel Pantai Indah Pangandaran dengan di tampilkan kesenian tradisional tari jaipong dan tari topeng, serta dealing pelaku wisata yang lebih mengarah ke bisnis to bisnis. Dengan Jambore tersebut diharapkan akan terjalin kerjasama yang baik antar pelaku wisata, khususnya pelaku wisata Jabodetabek dengan Pangandaran.







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Wisata Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini