Atraksi Paralayang Disiapkan Utuk Jadi Wisata Alternatif


Atraksi Paralayang Disiapkan Utuk Jadi Wisata Alternatif

Parigi, myPangandaranNews - Komando operasi TNI AU Pangkalan TNI AU Wiriadinata Tasikmalaya melakuan demontrasi Paralayang, Paramotor Strike, di Pangkalan TNI AU Cialit Parigi hari ini (20/04), kegiatan tersebut menindaklanjuti surat ajuan dari Kompepar Kabupaten Pangandaran dan rekomenasi dari Koni Kabupaten Pangandaran guna menjajaki Pangandaran dengan atraksi wisata dari ketinggian sebagai sarana promosi pariwisata Pangandaran.

Mengingat kepentingan tersebut melalui kegiatan tersebut dari sisi Kompepar akan dapat dijadikan promosi pariwisata atau bahkan nantinya akan dijadikan alternatif wisata bagi wisatawan yang berkunjung ke Pangandaran, selain itu dari sisi olah raga KONI Kabupaten Pangandaran memandang bahwa kegiatan tersebut merupakan cabang olah raga yang menjadi konsern dari KONI itu sendiri.

Kegiatan olah raga Dirgantara berupa demonstrasi tersebut menampilkan beberapa paralayang yang mencoba landing dan lepas landas dari Pangkalan Cialit tersebut serta 2 Paramotor Strike yang melakukan hal yang sama dan kembali lagi ke Landasan udara Asi Pudjiastuti di Pamugaran Pantai Barat Pangandaran. Harapan dari kegiatan tersebut dapat medapat gayung bersambut dari Pemerintah daerah dengan melihat peluang atraksi dirgantara tersebut dijadikan atraksi wisata dengan menyaksikan keindahan Pangandaran dari atas langit.







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Wisata Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini