Pangandaran, myPangandaran - Proklamasi kemerdekaan Indonesia yang dilaksanakan setiap 17 Agustus yang lebih di kenal dengan sebutan Agustusan, yang bisasanya di adakan perayaan guna mengenang atau hanya sekedar memeriahkan momen di mana dulu 68 tahun yang lalu bangsa Indonesia memproklamirkan kemerdekaannya setelah berabad-abad di jajah.
Di Pangandaran sebagaimana tahun-tahun sebelumnya juga merayakannya dengan upacara bendera di selingi dengan lomba-lomba yang di adakan oleh pemerintah kota atau kecamatan. Ada yang berbeda di perayaan kali ini berkenaan dengan Pangandaran kali ini sudah menjadi Kabupaten dan mempunyai bupati. Kali ini tengah di adakan persiapan-persiapan guna memperingati proklamasi kemerdekaan tersebut diantaranya para Pasukan pengibar bendera pusaka (PASKIBRA) kabupaten Pangandaran sudah hampir dari sebulan yang lalu melakukan pemusatan latihan pengibaran bendera di Lapangan Cijulang.
Rencananya pusat dari pengibaran sang saka merah putih akan di adakan di lapangan Parigi, yang akan di hadiri oleh Bupati Pangandaran dan pejabat kabupaten lainya.