Pangandaran International Kite Festival 2011 Libatkan Juara Dunia


Pangandaran International Kite Festival 2011 Libatkan Juara Dunia

Pangandaran,myPangandaran.com-Dua pelayang juara dunia akan ambil bagian di Pangandaran International Kite Festival 2011 yng akan berlangsung 16-17 Juli mendatang di Pantai Ketapang Doyong, Pangandaran, Ciamis. Festival layang-layang tahunan itu diselenggarakan Dinas Pariwisatan dan Kebudayaan Jawa Barat bersama Kite Art Indonesia, Persatuan Layang-layang Ciamis dan PT Tambatan Hati.

Dalam keterangannya kepada “PRLM”, Ketua Kite Art Indonesia, Lianawati mengatakan bahwa penyelenggaraan Pangandaran International Kite Festival 2011 merupakan tahun kebangkitan penyelenggaraan festival laying-layang di Jawa
Barat. “Meskipun festival (layang-layang) berskala internasional, namun pesertanya pada tahun-tahun sebelumnya hanya diikuti oleh beberapa peserta dari luar negeri, tahun ini jumlahnya terjadi peningkatan,” ujar Lianawati.

Tahun 2011 ini, menurut Lianawati, Pangandaran International Kite Festival 2011 akan diikuti empat puluh tim dari sepuluh provinsi. Selain itu, akan turut ambil bagian dua belas tim dari dua belas negara. “Hingga saat ini sudah duabelas negara yang menyatakan kesediaan untuk mengikuti festival (Pangandaran International Kite Festival 2011) tahun ini. Istimewanya
dari penyelenggaraan festival tahun ini adalah kehadiran Mr dan  Mrs Ohashi dari Jepang serta Mr Peter Lynn dari Selandia Baru,” ujar Lianawati.

Keistimewaannya, layang-layang milik Mr dan Mrs Ohashi selain pernah menjadi juara dunia, juga masuk catatan guiness book record dengan rekor layangan terpanjang. Sementara layangan milik Mr. Peter Lynn selain pernah menjadi juara
dunia juga tercatat di Guiness Book Record karena besarnya sama dengan lebar lapangan bola.

Sebagai tuan rumah, menurut Lianwati, pihaknya juga akan menerbangkan laying-layang koleksi Kite Art Indonesia yang pernah menjadi juara dunia festival laying-layang disejumlah negara. Layang-layang yang akan diterbangkan tersebut adalah laying-layang “Barong” yang menyabet gelar juara Mei 2011 lalu untuk katagori full colour dan “Ulat Bulu” untuk katagori unique (terunik). (Sumber PikiranRakyat)



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini