Tahun 2022 Pasar Pananjung Kab Pangandaran Direlokasi


Tahun 2022 Pasar Pananjung Kab Pangandaran Direlokasi

mypangandaran.com - Pemerintah Kabupaten Pangandaran mulai melakukan perencanaan revitalisasi Pasar Pananjung, yang dianggap sudah sangat kumuh.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasu UMKM Kabupaten Pangandaran Tedi Garnida, saat ini progres perencanaan revitalisasi sudah mencapai 50 persen.

"Untuk pembuatan Detail Engineering Design (DED) nya juga belum selesai, masih dibuat," terangnya Jumat (11/6).

Ia mengatakan bahwa revitalisasi akan dimulai dengan melakukan relokasi pedagang terlebih dahulu. Dimana saat ini ada sekitar 1.042 pedagang disana."Untuk relokasi kita perlu lahan sekitar 6.879 meter persegi," ucapnya.

Untuk  relokasi pedagang, kata Tedi, dibutuhkan anggaran sekitar Rp 3,5 Miliar."Jadi para pedagang ini nanti direlokasi, sambil menunggu pembangunan fisik pasar selesai," ucapnya.

Sementara untuk estimasi pembangunan pasar sendiri, hampir mencapai Rp 65 Miliar."Itu baru estimasi kita, ya nantinya bisa lebih bisa kurang dari segitu," jelasnya.

Kata Tedi, relokasi itu rencananya dilaksanakan tahun ini, sementara pembangunan fisik ditargetkan mulai tahun 2022 mendatang."Mudah-mudahan terlaksana," ucapnya.

Ia mengatakan bahwa bangunan pasar yang rencana awal akan dibangun dua tingkat, jadinya hanya akan dibangun satu tingkat saja."Kata pak bupati mau dilebarkan ke terminal, mau dinegosiiasikan dengan provinsi," ujarnya. (*)







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Bisnis Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini