Lindungi Kepentingan Konsumen dan Masyarakat, OJK Gelar Seminar Edukasi


Lindungi Kepentingan Konsumen dan Masyarakat, OJK Gelar Seminar Edukasi

Pangandaran, myPangandaranNews - Otoritas Jasa Keuangan atau OJK sebagai lembaga pengawas industri jasa keuangan yang terpercaya, melindungi kepentingan konsumen dan masyarakat, dan mampu mewujudkan industri jasa keuangan menjadi pilar perekonomian nasional yang berdaya saing global serta dapat memajukan kesejahteraan umum, pada hari ini (20/11) bertempat di aula hotel Krisna beach hotel menggelar seminar edukasi literasi keuangan bagi pelaku usaha lokal di Pangandaran, seminar dihadiri tak kurang  ratusan pelaku usaha di kabupaten Pangandaran.

Disampaikan oleh Dini Sulistiawati pembicara dari perwakilan OJK Tasikmalaya mengenai tugas pokok dan fungsi OJK serta bagaimana penyelesaian ketika terjadi sengketa keuangan pada konsumen, sosialisasi investasi yang legal serta kiat guna menghindari penawaran investasi yang ilegal serta sistem layanan informasi keuangan yang disediakan oleh OJK.

Dalam kesempatan tersebut juga ada materi yang dipaparkan oleh Drs. Agun Gunanjar Suarsa dari DPR Komisi 11 menyampaikan tentang peran komisi yang mengenai keuangan dan perbankan serta menyampaikan politik keuangan negara yang sehat dan masyarakat harus lebih bijak dalam menysikapi isu-isu keuangan yang beredar di media terkait inflansi dan sebagainya dan DPR serta OJK membuka ruang untuk berkomunikasi bagi warga masyarakat Pangandaran yang memerlukan konsultasi lebih lanjut.

Diakhir baik DPR dan OJK menyatakan apresiasi dan optimismenya akan kabupaten Pangnadaran dengan pembangunan yang terus di lakukan serta banyaknya uang yang beredar di Pangandaran serta menyapaikan penghargaan nya kepada bupati Pangandaran yang membuat visi misi Pangandaran yang menjadikan diri sebagai kabupaten pariwisata yang berkelas internasional.







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Bisnis Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini