Cinta Pangandaran? Coba Konsumsi Garam Produksi Pangandaran Ini


Cinta Pangandaran? Coba Konsumsi Garam Produksi Pangandaran Ini
Garam yang diproduksi di kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran, bila anda warga Pangandaran tidak ada salahnya mencoba garam lokal Pangandaran ini.

Pangandaran, myPangandaran - Rasanya kurang sedap jika masakan yang anda sajikan kurang garam, bahkan akan terasa hambar. Konsumsi garam memang sangat tinggi sekali baik untuk kebutuhan rumah tangga dan industri, jika anda ingin juga memajukan Pangandaran, tidak ada salahnya konsumsi garam yang satu ini.

Garam yang diproduksi di Madasari Desa Masawah Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran ini diproduksi dengan menggunakan teknologi tunel, teknologi ini tidak menggunakan ladang garam seperti pada umumnya yang biasa kita temui, tetapi menggunakan kolam-kolam kecil yang ditutupi plastik untuk membantu produksi garam, selain praktis, garam yang dihasilkan juga putih bersih.

Garam produksi Cimerak Pangandaran ini dijual rata-rata dengan harga Rp. 87.500 untuk setiap karungnya yang berisi 25 kilogram garam, untuk anda yang membutuhkan informasi lebih lanjut bisa menghubungi kontak whatsapp di 082214548327







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Bisnis Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini