Ciptakan Pariwisata Aman dan Nyaman Disparbud Pangandaran Gandeng Pelaku Usaha Pantai Sebagai Mitra


Ciptakan Pariwisata Aman dan Nyaman Disparbud Pangandaran Gandeng Pelaku Usaha Pantai Sebagai Mitra

PANGANDARAN – Pemerintah Kabupaten Pangandaran melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan terus memperkuat sinergi dengan para pelaku usaha pariwisata guna menciptakan destinasi yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi wisatawan.

 
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Dadan Sugista, mengatakan penyamaan persepsi antara pemerintah dan pelaku usaha menjadi langkah penting dalam mendorong kemajuan sektor pariwisata daerah. Menurutnya, pelaku usaha bukan sekadar objek kebijakan, melainkan mitra strategis.
 
“Mereka sangat mendukung kemajuan pariwisata Pangandaran. Karena mereka merupakan salah satu pendukung utama atraksi wisata dan daya tarik wisata di Kabupaten Pangandaran,” kata Dadan, Jumat (10/1/2026).
 
Ia menjelaskan, berbagai pelaku usaha seperti penyedia wahana boogie, ATV, hingga pedagang kaki lima (PKL), dan perahu pesiar memiliki peran langsung dalam membentuk pengalaman wisatawan. Oleh karena itu, seluruh elemen tersebut diposisikan sebagai mitra pemerintah daerah.
 
“Mulai dari penyewaan boogie, ATV, dan para pedagang PKL kami anggap sebagai mitra. Kami berharap bisa bersama-sama mewujudkan suasana wisata yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi wisatawan,” ujarnya.
 
Dadan menambahkan, kolaborasi yang solid antara pemerintah dan pelaku usaha diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan pariwisata sekaligus menjaga citra Pangandaran sebagai destinasi unggulan.
 
Kapolres Pangandaran AKBP Ikrar Potawari turut mendukung dengan melakukan kegiatan Jumat Curhat, Menurutnya, kehadiran Polri tidak hanya sebatas penegakan hukum, tetapi juga sebagai mitra yang hadir memberi solusi di lapangan.
 
“Melalui tema Pangandaran Aman, Wisata Nyaman, kami berkomitmen menjaga stabilitas keamanan agar sektor pariwisata dapat berkembang dan roda ekonomi masyarakat terus berputar,” ujar AKBP Ikrar.





Wisata Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini