PANGANDARAN, mypangandaran.com - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran menyebutkan, bahwa sudah ada puluhan hotel yang menerapkan Scan Barcode PeduliLindungi.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran Tonton Guntari mengklaim bahwa, ada sekitar 50 hotel yang sudah menerapkannya.
"Ada 50-an, tapi belum di cek satu-satu efektifitasnya," ungkapnya Kamis (16/12)
Rencananya, Dinas Pariwisata dan PHRI akan mengeceknya dalam waktu dekat. "Rencananya kita mau lusa, sampel ke hotel-hotel," tuturnya.
Menurut Tonton, sebagian besar yang sudah menerapkan adalah hotel-hotel besar, namun ada juga hotel kecil yang sudah ikut menerapkan. "Ya ada satu dua yang sudah," jelasnya.
Tonton mengatakan penerapan aplikasi PeduliLindungi di tiap hotel sangat penting, agar tidak terjadi kluster Covid-19. "Ya kita dorong semuanya untuk mau mengaplikasikannya," ujarnya.
Pihaknya akan melakukan testing terlebih dahulu, agar pengawasannya nanti lebih mudah. "Jadi sewaktu-waktu kita bisa cek ke hotel yang bersangkutan," tuturnya.(*)