Kini Pangandaran Punya Fasilitas Charging Station


Kini Pangandaran Punya Fasilitas Charging Station

Pangandaran, mypangandaran.com - Sebanyak 40 tempat charging station diresmikan oleh Staf Ahli Gubernur Jawa Barat Bidang Ekonomi Dan Pembangunan Dadi Iskandar bersama Bupati Kabupaten Pangandaran Jeje Wiradinata, di obyek wisata pantai Pangandaran, Rabu, 15 September 2020.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten II Bidang Ekonomi Dan Pembangunan Setda Kab Pangandaran Tantan Roesnandar, dan Kadis Pariwisata Dan Kebudayaan Untung Saeful Rachman.

Bupati Jeje Wiradinata mengatakan, dengan dilengkapinya tempat charging station bisa mempercantik, memperindah dan memanjakan pengunjung sebagai daya tarik terus dilakukan.

"Pengunjung disuguhi pantai yang indah dan bersih. Dan sekarang ditambah fasilitas charger station," ungkap Jeje.

"Jadi tiap 500 meter ada satu fasilitas charger station, jadi pengunjung gak usah repot-repot ke hotel ngecas hp dan sebagainya. Kan sambil nyantai duduk," ujarnya.







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Wisata Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini