Ridwan Kamil : KEK Pangandaran Terealisasi


Ridwan Kamil : KEK Pangandaran Terealisasi

Bandung, mypangandaran.com - Gubernur Jawa Barat H.M Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil usai membuka acara Travel Mart 2019 yang diselenggarakan oleh Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) pada 24-25 April 2019 di kampus STP Bandung, Jalan Setiabudi, No. 186, Bandung, Jawa Barat.
 
Kepada media mengumumkan realisasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pangandaran kian menemukan titik terang. Menurut Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil, pemerintah pusat telah menyetujui proyek tersebut dengan rencana anggaran Rp 86 miliar.
 
"KEK sedang berproses, yang Pangandaran sudah disubmit hanya ada revisi karena nggak boleh 100 persen KEK itu pariwisata saja. Nah Pangandaran akan digabung sebagai KEK Pariwisata dan Teknologi Kemaritiman," kata Kang Emil.
 
Emil mengaku, akan terus mendorong terwujudnya KEK di Kabupaten Pangandaran, yang mana pemerintah pusat meminta minimal setiap KEK memiliki dua potensi.  
 
"Jadi saya kira kita perbaiki bulan bulan depan, kita submit lagi mudah mudahan lolos. Kalau lolos itu menjadi hadiah besar bagi pengembangan pariwisata Jawa Barat," katanya.
 







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Wisata Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini