Anak Putus Sekolah Dilatih Bengkel


Anak Putus Sekolah Dilatih Bengkel

Padaherang, myPangandaran.com - Tiga Kelompok Usaha Bersama (Kube) anak telantar di Kecamatan Padaherang mendapat pembinaan dan pelatihan keterampilan bakat dari Dinas Sosial Kabupaten Ciamis di kantor Desa Maruyungsari belum lama ini. Pelatihan tersebut difasilitasi KNPI Kecamatan Padaherang. Ketua KNPI Kecamatan Padaherang Solihudin menuturkan setelah didata dan diseleksi terpilih 15 anak telantar di Kecamatan Padaherang yang berhak mengikuti pembinaan dan pelatihan khusus untuk meningkatkan kemandirian dan kewirausahaan itu.

“Sebetulnya banyak yang membutuhkan namun karena kuota yang disetujui Dinas Sosial Kabupaten Ciamis sebanyak 15, kami mengikuti aturan tersebut,” ungkapnya  kemarin. Selama pelatihan, kata dia, tim pembimbing yang dipimpin Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Ciamis Hj Aat memberikan materi mengenai pengetahuan tentang dunia kerja. Tim itu juga mengarahkan keterampilan usaha yang bisa dengan cepat dikuasai peserta.

“Setelah musyawarah bersama ternyata anak-anak lebih suka untuk membuka bengkel. Mereka pun dibekali pelatihan mengenai perbengkelan, minimal mereka bisa menambal ban,” tuturnya. Dalam waktu dekat, sambung dia, tiga kelompok Kube itu (Kube Muda Mandiri, Sejahtera dan Bina Sejahtera) akan mendapatkan bantuan peralatan perbengkelan lengkap dari Dinas Sosial Kabupaten Ciamis.

Kriteria anak telantar yang mengikuti yaitu berusia antara 15-18 tahun. Sebagian besar putus sekolah sejak SD atau SMP karena keterbatasan kemampuan ekonomi keluarga. Jika didata secara keseluruhan, kata dia, di Padaherang jumlah anak telantar mencapai 50 orang. Ditemui di rumahnya, Kasme (16), di Dusun Tarisi Desa/Kecamatan Padaherang mengaku sangat senang mendapatkan pelatihan dan akan menerima bantuan. “Mudah-mudahan saja secepatnya, biar saya bisa kerja dan membantu orang tua,” tuturnya.(RadarTasikmalaya)



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini