Eceng Gondok Tumbuh di Jalan Aspal


Eceng Gondok Tumbuh di Jalan Aspal

Pangandaran,myPangandaran.com-Kalau eceng gondok tumbuh di rawa, sungai atau kolam ikan memang sudah biasa. Tapi, kalau tumbuh di jalan beraspal menjadi tidak lazim. Nah, ketidaklaziman itu kini ditemui di Jalan Baru, tepatnya di samping pagar Pasar Wisata Pangandaran. Warga tidak ada yang tahu persis kapan tanaman air itu menjadi “penghias” jalan. Mereka juga tidak tahu apakah eceng gondok itu tumbuh sendiri atau ada yang sengaja menanamnya sebagai protes. Maklum saja, di titik jalan itu selalu digenangi air.

“Nggak tahu siapa yang tanam tapi memang kenyataannya seperti itu sih. Mungkin saja tumbuh sendiri karena memang jalan di sini sudah kayak rawa. Lihat saja genangan air nggak pernah surut, apalagi kalau hujan besar, pasti banjir,” ungkap Yanto (42), warga setempat kepada kami, kemarin.

Yanto menerangkan ada tiga titik genangan air di sepanjang Jalan Baru. Genangan air tersebut menganggu pengendara yang melintas dan membuat warga sekitar menjadi resah. Mereka khawatir genangan air tersebut menjadi sumber penyakit. “Kalau terus menggenang seperti itu kan bisa jadi sarang nyamuk,” papar dia.

Yanto menyatakan air selalu menggenang di titik tersebut karena badan jalan cekung. Selain itu, saluran pembuangan air di samping tembok pagar Pasar Wisata lebih tinggi dan tersumbat. Hadli, warga lainnya, merasa prihatin dengan kondisi jalan tersebut. “Jalan itu termasuk jalur hidup, wisatawan banyak yang lewat situ, nggak pantaslah kondisinya seperti itu. Selain banjir, saya lihat sampah juga berserakan di situ, benar-benar nggak nyaman,” tuturnya.

Pantauan kami, sebagian besar selokan pembuangan air di kawasan Pasar Wisata memang tersendat. Meskipun tidak hujan, genangan air terlihat hampir di sepanjang selokan tersebut. Selain akibat sampah, lumpur menjadi penyebab tersumbatnya saluran air di kawasan pemberhentian bus pariwisata tersebut.

Masalah Sampah

Keprihatinan terkait sapta pesona di Pangandaran bukan hanya diutarakan masyarakat setempat. Mantan Wakil Gubernur Jawa Barat yang kini menjadi anggota DPR RI Nu’man Abdul Hakim juga turut bersuara. Dalam kunjungannya belum lama ini, Nu’man mengritik masalah kebersihan di Pangandaran.

“Pagi-pagi saya menyempatkan waktu jalan-jalan di Pangandaran, ternyata memang gundukan sampah masih terlihat di beberapa tempat. Saya sempat berbincang dengan petugas kebersihan, memang sarana angkut sampahnya yang sedikit. Tiga truk pengangkut sampah saya kira juga kurang, mungkin kebersihan harus menjadi perhatian pemerintah daerah,” tuturnya.

Sumber RadarTasikmalaya



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini