Pangandaran Terus Diguyur Hujan, Panitia Sholat Ied Was-was


Pangandaran Terus Diguyur Hujan, Panitia Sholat Ied Was-was

Pangandaran,myPangandaran.com-Sudah beberapa hari ini Pangandaran terus diguyur hujan khususnya malam hari, kemarin saja (05/10) hujan turun hampir semalaman dengan intensitas yang berbeda-beda. Hal ini menyebabkan pasar pangandaran sangat tidak nyaman untuk dikunjungi mengingat sangat becek dan berlumpur. Jalan depan pasar Pangandaran yang sebelumnya dilakukan penambalanpun kini sudah rusak parah lagi.

Hujan yang terus mengguyur sekarang ini juga dikhawatirkan akan sedikit membuat sulit panitia sholat iedul fitri, seperti ungkap salah seorang yang ditemui oleh myPangandaran dikawasan bojongsari, selain akan membuat becek arena sekitar mesjid, hujan juga biasanya akan membuat pembengkakan pada biaya penyelenggaraan ibadah sholat sunat ied mengingat harus membuat tenda untuk memperlebar masjid apalagi masjid itu sekarang sedang dilakukan renovasi.

Informasi yang diterima myPangandaran dari salah seorang pengunjung menuturkan bahwa hujan hanya terus terjadi diwilayah Pangandaran hingga padaherang, mengingat dilain tempat masih jarang terjadi hujan, kalaupun hujan tidak setinggi frekuensi hujan yang terjadi di Pangandaran. Badan meteorologi Klimatologi dan Geofisika memang selama bulan september ini wilayah ciamis selatan akan mengalami hujan ringan dengan intensitas menengah antara 201mm hingga 300 mm.



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini