Ngabuburit Sambil Kenalkan Nasyid


Ngabuburit Sambil Kenalkan Nasyid

Pangandaran,myPangandaran.com-Sekelompok remaja lingkungan Masjid Al Azhar dan Masjid Al Bahar Pangandaran mempunyai cara tersendiri saat menunggu waktu berbuka puasa alias ngabuburit. Mereka menggelar hiburan nasyid di atas panggung di halaman Masjid Al Azhar. Pertunjukan tersebut hanya berlangsung selama satu jam, mulai pukul 17.00 hingga waktu magrib. Lantunan lagu-lagu bernada islami yang dimainkan grup nasyid Nazma dari Al Azhar dan Karisma dari Al bahar mampu menarik perhatian pengguna Jalan Pramuka. Tak jarang warga yang sedang ngabuburit berhenti untuk melihat aksi para remaja kreatif tersebut.

“Saya acungkan jempol buat mereka, biasanya kan seusia mereka kalau ngabuburit jalan-jalan, tapi ini sangat berbeda. Mereka main musik yang islami dan lagu-lagunya enak. Saya suka dengarnya. Makanya saya berhenti dulu lihat aksi mereka,” tutur Asep (31), salah seorang warga yang sedang melintas di depan panggung berukuran 3 x 4 meter tersebut. Asep mengatakan kegiatan seperti ini hendaknya didukung semua pihak dan menjadi kegiatan positif yang patut ditiru remaja lain. Dia berharap pertunjukan nasyid terus dipertahankan. “Kalau bisa dilombakan. Tiap masjid mengirimkan satu grup nasyid, pasti lebih ramai. Sekaligus lebih mengenalkan lagi nasyid agar makin memasyarakat. Jangan cuma musik dangdut saja,” tuturnya.

Ditemui di halaman Masjid Al Azhar, Ustadz Ukin Ahmad Sugiyaman, salah seorang pengasuh remaja di lingkungan masjid tersebut mengatakan pertunjukan nasyid digelar untuk mengarahkan remaja ke hal-hal yang positif dan lebih mendekatkan mereka dengan kegiatan keagamaan. “Remaja sekarang sangat senang dengan musik. Karena itu kita mencoba mengarahkan, bagaimana caranya mereka tetap bermusik namun tetap memberi manfaat buat diri mereka dan orang lain. Tidak hanya menghibur tapi juga mendidik,” tuturnya.  Menurut dia, nasyid merupakan seni musik yang positif. Karena itu pertunjukan tersebut didukung banyak pihak. Selain dari lingkungan, DKM Masjid AlAzhar dan Al Bahar, dukungan juga datang dari MUI Kecamatan Pangandaran. Tahun depan akan digelar pertunjukan nasyid keliling. “Mudah-mudahan pertunjukan nasyid bisa menjadi jalan untuk merangkul para remaja dalam kegiatan-kegiatan positif,” ungkap dia.

Pertunjukan nasyid yang baru pertama kali digelar tersebut rencananya digelar seminggu tiga kali, yaitu setiap hari Senin, Rabu dan Sabtu. Sementara waktu lainnya digunakan untuk kegiatan keagamaan bagi anak-anak usia dini di lingkungan Masjid Al Azhar. Ditemui seusai tampil, Adi (28), salah seorang pemain nasyid mengatakan sangat senang bisa tampil. Menurutnya, ide untuk mempertunjukan musik nasyid tersebut datang dari remaja masjid dengan tujuan untuk mengisi waktu ngabuburit dengan hal-hal positif sekaligus memasyarakatkan musik nasyid.  “Mudah-mudahan saja, musik kami bisa diterima masyarakat dan disukai,” ungkap remaja yang mengaku kini sering tampil bermain musik nasyid dalam acara hajatan bersama teman satu grupnya.

Sumber RadarTasikmalaya



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini