Warga Kecewa kepada Pengelola Waterboom


Warga Kecewa kepada Pengelola Waterboom

Kalipucang, myPangandaran.com -

Ratusan warga Desa Putrapinggan Kecamatan Kalipucang, Kab. Ciamis mengaku kecewa pada pengelola waterboom. Pengelola objek wisata yang banyak dikunjungi wisatawan tersebut, belum menuntaskan persoalan ganti rugi tanah milik warga. Selain itu, pihak pengelola juga tidak merealiasikan sejumlah kesepakatan dengan warga sebelum pembangunan dimulai pada dua tahun lalu.

Undang Supriatna, tokoh masyarakat setempat yang juga Kepala Desa Putrapinggan mengatakan, kehadiran waterboom di desa itu sebenarnya membawa angin segar bagi warga setempat. Pengelola berjanji akan memberikan kontribusi yang pantas bagi pemerintahan desa, termasuk mengganti jalan desa yang terpakai oleh projek waterboom.

"Ternyata setelah dua tahun berjalan, pihak waterboom tidak merealisasikan kesepakatan tersebut. Kontribusi tidak ada dan jalan desa yang terpakai tidak diganti. Pihak pengelola pun tidak merealisasikan berbagai janji lainnya kepada warga. Hal itu jelas membuat warga desa kecewa," kata Undang, Senin (16/8) lalu.

Dia menambahkan, warga Putrapinggan yang kecewa tersebut kemudian meminta bantuan kepada tim advokasi Laskar Merah Putih Jawa Barat Cabang Ciamis. Laskar Merah Putih selanjutnya mengupayakan terealisasinya tuntutan warga. "Warga menguasakan sepenuhnya kepada Laskar Merah Putih Jawa Barat," kata Undang.

Wahidin, dari Laskar Merah Putih Jawa Barat Cabang Ciamis ketika dihubungi membenarkan soal adanya kuasa dari warga Putrapinggan untuk menuntaskan persoalan dengan pengelola waterboom."Ya, warga memang memberikan kuasa kepada kami untuk menyelesaikan persoalan tersebut. Kami berharap tuntutan warga bisa dipenuhi pengelola waterboom," ujarnya.

Sementara itu, hingga berita ini disusun, Kami belum berhasil menghubungi manajemen waterboom Putrapinggan tersebut. Ketika kami dan wartawan lainnya akan menemui manajemen waterboom, Minggu (15/8), pihak keamanan menyebutkan manajemen dan pemiliknya sedang tidak ada di tempat.

Sumber PikiranRakyat



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini