Pesan Perdamaian di Pangandaran


Pesan Perdamaian di Pangandaran

Pangandaran,myPangandaran.com-Perjalanan panjang pemuda dari 20 warga negara asing dan 20 warga negara Indonesia yang tergabung dalam Peace Generation, sesuai rencana, akhirnya berujung di Pangandaran, Ciamis. Mereka yang tergabung dalam Peace Generation itu Sabtu (7/8) bercengkrama di Pantai Pangandaran.

“Sebuah perjalanan yang menyenangkan. Setelah menempuh 300 km dari Bandung, kami berhenti di pantai yang indah,” kata Robert, seorang peserta ketika melihat rekan-rekannya bermain bola di tepi pantai Pangandaran, Sabtu (7/8).

Peserta lain mengatakan, semula mereka ragu akan sampai di tempat tujuan. Apalagi setelah mencermati panjangnya jalan yang mesti ditempuh dan turun-naiknya jalan yang dilewati. Akan tetapi, mereka yang di sepanjang perjalanan menyebarkan pesan perdamaian itu akhirnya sampai juga di Pangandaran.

“Rasa lelah itu sirna, karena sepanjang perjalanan, kami selalu disambut dengan baik oleh warga setempat. Mudah-mudahan saja, misi kami menyebarkan pesan perdamaian, berhasil,” kata Robert.

Sebagaimana diketahui, sebanyak 40 pemuda dari mancanegara dan Indonesia yang tergabung dalam Peace Generation itu melakukan perjalanan dari Bandung ke Pangandaran, Ciamis dengan menempuh jarak kurang lebih 300 km. Perjalanan mereka bernama “Walk the Peace”, diselenggarakan untuk menyebarkan perdamaian.

Dalam sebuah keterangan, pemrakarsa “Walk The Peace”, Erick Lincoln mengatakan bahwa acara tersebut diselenggarakan murni untuk menyebarkan pesan perdamaian pada masyarakat dunia, bukan sebagai bentuk protes. Pesan perdamaian itu, kata dia, disebarkan kepada anak-anak sekolah di daerah yang disinggahi.

”Di setiap tempat yang kami singgahi, kami menyebarkan modul perdamaian yang berisi 12 cara berdamai dengan sesama,” ujar dia seraya menyebutkan bahwa ke 20 warga negara asing yang ikut itu berasal dari Amerika Serikat, Kanada, dan Korea Selatan.

Menurut keterangan, kegiatan yang juga didukung Ikatan Pelajar Muhammadiyah Jabar itu, rombongan tiba di Pangandaran Jumat (6/8) setelah singgah dan menginap di Banjarsari, Padaherang dan Kalipucang

Sumber PikiranRakyat



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini