Golkar Kuningkan Pantai Pangandaran


Golkar Kuningkan Pantai Pangandaran

Pangandaran,myPangandaran.com-Ribuan warga, simpatisan dan kader Partai Golkar mengikuti acara jalan sehat di Pangandaran kemarin. Jalan sehat yang dimulai pukul 09.00 tersebut merupakan salah satu kegiatan penutupan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Golkar Jawa Barat. Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie yang datang secara khusus untuk menutup Rakerda Partai Golkar sekaligus membuka acara jalan sehat dan bakti sosial mendapatkan sambutan hangat dari simpatisan dan kader dan yang hadir.

Setibanya di Pangandaran, Bang Ical --sapaan akrab Aburizal Bakrie-- langsung mengibarkan bendera Partai Golkar menandai dimulainya jalan sehat. Serentak warga dan simpatisan partai berlambang pohon beringin berjalan mengelilingi rute yang ditentukan panitia. Start di depan lapang voli pantai kawasan Pantai Barat. Kemudian peserta berjalan mengelilingi sepanjang jalan Kidang Pananjung, Jalan Bulak Laut dan kembali ke Jalan Pantai Barat. Panjang rute jalan sehat yang didukung beberapa sponsor termasuk Radar Tasikmalaya, hanya 4 kilometer. Ketua Panitia Jalan Sehat Tudi Hermanto mengatakan jalan sehat merupakan rangkaian kegiatan Rakerda Partai Golkar. “Kemarin kami melakukan bakti sosial dengan membagikan sembako kepada fakir miskin melalui 18 DKM di Desa Pangandaran. Hari ini (kemarin) kita adakan jalan sehat dan pengobatan gratis,” ungkapnya.

Rangkaian kegiatan sosial yang dilakukan Golkar, kata dia, merupakan bentuk kepedulian partai kepada masyarakat. “Mudah-mudahan kegiatan ini bisa bermanfaat buat masyarakat, sesuai dengan harapan kami, berkarya untuk rakyat dan berbakti untuk negeri,” paparnya. Dua sepeda motor dan puluhan hadiah menarik lainnya dipersiapkan panitia sebagai hadian bagi para peserta jalan sehat. Salah seorang yang beruntung adalah Asep Sutan Jaenudin (45), warga asal Cikembulan Desa Sidamulih.

Dia berhasil membawa sebuah motor Honda Revo. “Wah saya senang dan berterima kasih sekali sama Partai Golkar,” ujarnya. Dia mengatakan sebelumnya tidak punya firasat apa-apa. tapi sejak kemarin, anaknya yang paling kecil, Akmal bilang ingin motor Revo. Begitu diajak jalan-jalan ke dekat panggung, Akmal menunjuk motor hadiah di atas panggung. “Akmal ingin motor bagus kaya itu, sambil nunjuk ke panggung,” ungkapnya menirukan ucapan Akmal, putranya yang baru berusia 5 tahun



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini