Pangandaran Paling Alot Lunasi PBB


Pangandaran,myPangandaran.com-Dibandingkan dengan 25 kecamatan lainnya, Kecamatan Pangandaran paling lambat dalam pelunasan pajak bumi dan bangunan (PBB) . Bahkan mendekati batas akhir pada bulan Desember, saat ini baru 76 persen yang berhasil dipungut.

Kepala Dinas Keuangan Kabupaten Ciamis Herdiat mengungkapkan belum lunasnya penarikan PBB, Sabtu (21/11). Belum tuntasnya penarikan PBB dimungkinkan karena sebagian pemilik tanah bukan warga Pangandaran.

"Dibanding kecamatan lain, Pangandaran paling ketinggalan dalam penarikan PBB. Hal serupa juga terjadi di Kec. Ciamis, setelah kami telusuri ternyata bannyak pemilik tanah yang bukan orang setempat, tanah guntai. Khusus untuk Pangandaran keadaan tersebut tidak hanya terjadi pada tahun 2009 saja tetapi juga beberapa tahun sebelumnya," ungkapnya.

Disebutkan, dari 26 kecamatan di Kab. Ciamis, baru 16 kecamatan yang sudah melunasi PBB sedangkan lainnya sekitar 90 persen ke bawah. Beberapa kecamatan yang penarikan pajaknya kurang dari 90 persen, di antaranya Kecamatan Kalipucang, Pamarican, Cipaku, Pangandaran dan Ciamis. Sedangkan yang sudah melunasi PBB 100 persen di antaranya Kecamatan Purwadadi, Jatinegara, Rancah dan Cimerak.

Selain mengungkap kecamatan yang belum melunasi PPB, dia juga mengatakan beberapa instansi juga belum tuntas menyelesaikan pajak dan retibusi daerah. Akibatnya pendapatan daerah dan retibusi yang baru masuk sebesar Rp 983 juta atau masih kurang sekitar Rp 191 juta, dari target penerimaan sebesar Rp 1,74 miliar. (A-101/das)***



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini