PANGANDARAN, mypangandaran.com - Buntut dari kejadian Laka laut yang terjadi pada hari Minggu (31/10) lalu, Pemerintah Kab Pangandaran Menutup sementara Objek Wisata Pantai Karapyak, sampai Keluarnya SOP.
Saat ini Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, telah membuat Standar Operasional Prosedur (SOP) Pelayanan Teknis Penyelamatan Wisata Tirta, di Objek Wisata Pantai Karapyak.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran Tonton Guntari mengatakan bahwa dalam SOP tersebut, jumlah balawista ditambah enam personel pada akhir pekan. "Karena kunjungan wisatawan pasti penuh," terangnya (2/11).
Selain itu jumlah rambu-rambu, termasuk larangan berenang juga ditambah."Untuk woro-woro (himbauan,red) juga akan ditingkatkan, termasuk melibatkan warga setempat," jelasnya.
Tonton mengatakan bahwa pihaknya tinggal meminta izin bupati untuk membuka kembali objek wisata Pantai Karapyak."Tadi sudah rapat, termasuk dengan pelaku usaha wisata dan masyarakat setempat" terangnya.
Sementara itu, hingga hari Ke-3 Proses pencarian terhadap korban tenggelam masih dilakukan."Sampai saat ini belum ada tanda-tanda keberadaan korban," kata Ketua Tagana Kabupaten Pangandaran Nana Suryana.
Kasatpol Airud Polres Ciamis AKP Sugianto mengatakan bahwa pencarian terhadap korban masih terus dilakukan, dengan melibatkan Tim SAR gabungan."Pencarian masih dilakukan, berharap korban segera ditemukan, tentunya dengan keadaan selamat," tuturnya.(*)