Pangandaran, myPangandaranNews - Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Kementerian Kelautan Perikanan (BKIPM-KKP) menggelar puncak Bulan Bakti Karantina dan Mutu Hasil Perikanan di Lapang Ketapang Doyong Pangandaran Kamis (18/05) kegiatan tersebut merupakan kegitaan yang serentak dilaksanakan di 47 UPT BKIPM se-Indonesia.
Bulan Bakti tersebut bertujuan untuk mewujudkan kepedulian dan menumbuhkan kesadaran masyarakat kelautan akan pentingnya karantina ikan dan mutu hasil perikanan.
Kegiatan selama bulan bakti tersebut diantaranya sosialisasi, bazar, pengobatan penyakit ikan, deteksi penyakit ikan hingga pelepasliaran jenis-jenis komoditi lartas (larangan atau pembatasan) yang tertangkap secara ilegal, juga ada lomba dalam rangka pekan layanan publik. Tak hanya itu, Bulan Bakti BKIPM-KKP 2017 ini juga menggelar berbagai lomba seperti menggambar, sosialisasi, makan ikan.
Kegiatan tersebut mengusung tema GEMASATUKATA “Melalui Gerakan Masyarakat Sadar Mutu dan Karantina sesuai dengan visi KKP yang diterjemahkan ke dalam misi tiga pilar utama, yaitu kedaulatan, keberlanjutan serta kesejahteraan masyarakat kelautan dan perikanan.
Kegiatan tersebut langsung dihadiri oleh Mentri kelautan dan Perikanan Republik Indonesia yang juga merupakan putra daerah Pangandaran Ibu Susi Pudjiastuti, yang membuka sekaligus memberikan arahan maksud dan tujuan kegiatan serta menegaskan kembali bahwa dirinya dan Kementrian menolak tegas ilegal fishing kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke bazar dan stand kegiatan yang ada di tempat kegiatan.
Melalui GEMASATUKATA (Gerakan Masarakat Sadar Mutu dan Karantina Ikan), diharapkan bisa wujudkan kedaulatan keberlanjutan dan kesejahteraan masayarakat kelautan dan perikanan khususnya juga untuk masyarakat Kabupaten Pangandaran.