Jawa Barat Ulang Tahun, Warga Banyak Yang Tidak Tahu


Jawa Barat Ulang Tahun, Warga Banyak Yang Tidak Tahu

Pangandaran,myPangandaran.com-Hari ini Jum`at, 19 Agustus 2011 Propinsi Jawa Barat berulang tahun yang ke 66,di Pangandaran semua orang sibuk dengan aktifitasnya masing-masing sepertinya tidak ada sambutan khusus yang dilakukan warga Pangandaran sebagai orang Sunda yang tinggal di Jawa Barat,beberapa orang yang sempat ditemui myPangandaran bahkan tidak mengetahui bahwa hari ini (19/08) adalah ulang tahun Propinsi Jawa Barat hal ini karena kali pertamanya Jawa Barat merayakan Ulang Tahun.

Setelah menunggu hampir 65 tahun, akhirnya Provinsi Jawa Barat memiliki hari ulang tahun (HUT). Ketetapan HUT Jabar yang sudah disahkan melalui Peraturan Daerah (Perda) No. 26 Tahun 2010 tentang Hari Jadi Pemprov Jabar, jatuh pada 19 Agustus 1945, dua hari setelah peringatan HUT RI.

Penentuan hari jadi provinsi berdasarkan proses panjang sejak awal tahun 2000-an. Para pakar dan sejumlah akademisi mengajukan HUT provinsi dalam tiga opsi, yaitu 1 Januari 1926, 19 Agustus 1945, dan 14 Juli 1950. Ketiga opsi yang diajukan tersebut memiliki alasan ilmiah masing-masing.

Namun, hasil pembahasan komprehensif yang melibatkan sejumlah pihak, maka semuanya sepakat bahwa HUT Provinsi Jabar jatuh pada 19 Agustus 1945. Karena, pada tanggal tersebut untuk pertama kalinya Provinsi Jabar dibentuk di bawah payung hukum negara Republik Indonesia bersama tujuh provinsi lainnya


Dikutip dari detik.com Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan "Ada yang istimewa saat ini yaitu 19 Agustus 1945 ditetapkan sebagai hari jadi Jawa Barat. Saat Indonesia memperingati hari ulang tahun ke-66, Jawa Barat merayakan juga HUT ke-66," kata Heryawan saat memberikan pidatonya di Lapang Gasibu, Kota Bandung, kemarin Rabu (17/08)

Dalam pidatonya, Heryawan menerangkan kalau Jawa Barat merupakan salah satu provinsi yang dibentuk setelah kemerdekaan. Ia berharap moment hari jadi ini menjadi pendorong seluruh warga dalam membangung Jawa Barat.

"Ini sebagai pemicu semangat masyarakat. Saat nanti hari jadi Jawa Barat, pemerintah akan memberkan anugerah inovasi Jabar kepada pihak sudah mengharumkan nama Jabar di tingkat nasional dan internasional," ucap Heryawan.

Sementara dikutip dari Harian umum Galamedia (06/08) Untuk menyosialisasikan HUT provinsi Jawa Barat , gubernur telah mengeluarkan surat edaran kepada bupati/wali kota. Serta imbauan langsung yang disampaikan gubernur pada tiap kesempatan. "Untuk efektivitas dalam sosialisasi, kami juga mengimbau kepada bupati/wali kota atau semua pihak yang membuat spanduk atau baliho ucapan HUT RI hendaknya disisipi juga ucapan HUT Provinsi Jabar," imbuhnya.



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini