Revitalisasi Pasar Pananjung, Pedagang Akan Direlokasi ke Lapang Wonoharjo


Revitalisasi Pasar Pananjung, Pedagang Akan Direlokasi ke Lapang Wonoharjo


PANGANDARAN, mypangandaran.com -  Relokasi Pedagang Pasar Pananjung, rencananya akan dilakukan dalam waktu dekat, hal itu  sebagai bagian dari proses revitalisasi Pasar yang sudah kumuh.

Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasi UMKM Kabupaten Pangandaran Tedi Garnida mengatakan, sebelumnya para pedagang akan direlokasi ke area depan pasar dan juga belakang SMP 1 Pangandaran."Namun tanah yang satu sudah dibeli orang, sementara yang dibelakang SMPN 1 Pangandaran kurang representatif," ungkapnya kepada Wartawan Senin (14/6).

Sehingga, mereka lebih memilih lapangan baru di Wonoharjo sebagai tempat relokasi."Kita sudah komunikasi dengan PT PMB, soal relokasi itu, tapi kalau hanya di lapangan baru saya rasa tidak akan cukup, kecuali kalau ditambah lagi ke area dibelakang gawang," ucapnya.

Kata Tedi, luas lahan yang dibutuhkan ln untuk relokasi itu seluas 1,5 Hektar."Nanti hari Rabu (16/6) pak bupati ada rakor lagi soal ini, mudah-mudahan ada keputusan soal penggunaan lahan ini," terangnya 

Menurut Tedi jumlah pedagang Pasar Pananjung yang akan direlokasi sebanyak 1.142 ditambah lagi pedagang di terminal, jadi  totalnya 1.154 orang."Mereka juga akan kena dampak,  karena terminal itu kemungkinan akan dipindah ke Cijulang," jelasnya.

Kemungkinan para pedagang ini akan direlokasi selama satu tahunan."Ya paling lama selama setahunan lah, paling cepat paling delapan bulanan," ungkapnya.

Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata mengatakan bahwa pembangunan pasar ditargetkan selesai di tahun 2022."Saya akan koordinasi soal pelebaran ke terminal untuk pembangunan Pasar Pananjung ini," katanya.(*)







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Pernik Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini