Rio 77 Mendirikan SSB di Pangandaran


Rio 77 Mendirikan SSB di Pangandaran

Pangandaran,myPangandaran.com-Juara Divisi II Pengcab PSSI Kabupaten Bandung, Rio 77 melebarkan sayapnya dengan mendirikan sekolah sepak bola (SSB) di Pangandaran Kabupaten Ciamis. SSB Rio 77 Pangandaran tersebut diresmikan oleh Sekum Pengcab PSSI Kabupaten Bandung, Endang Sobarna, Minggu (13/3).

Ketua Umum PS Rio 77, Drs. Sapto Handono, M.Si. mengatakan, keputusannya untuk mendirikan SSB Rio 77 di Pangandaran, merupakan bentuk kecintaannya terhadap sepak bola. Terlebih, di daerah Pangandaran belum ada SSB yang bisa menampung anak-anak yang ingin menekuni dunia sepak bola.

"Sebelumnya, kita sudah beberapa kali melakukan survei dan pembicaraan dengan tokoh masyarakat di Pangandaran. Kita memberanikan diri untuk mendirikan SSB karena belum ada SSB dan melihat antusiasme yang besar dari anak-anak untuk bermain bola," ujarnya, Minggu (13/3).

Menurutnya, sebelum diresmikan, latihan SSB Rio 77 Pangandaran sudah berjalan sekitar satu bulan. Keberadaan SSB Rio 77 mendapatkan sambuatan yang antusias. "Tebukti, sudah ada sebanyak 250 orang yang mnndaftarkan diri menjadi siswa di Rio 77 Pangandaran ini. Tentunya, kondisi ini menjadi motivasi bagi kami untuk serius menangani SSB Rio 77 Pangandaran ini," ungkapnya.

Dalam menjalankan SSB ini, pihaknya telah menunjuk 4 orang pelatih asal Kabupaten Ciamis. Para pelatih ini merupakan mantan-mantan pemain profesional seperti PSGC Ciamis dan klub lainnya. "Mereka berempat berada di bawah pelatih kepala Asep Dayat yang akan memberikan program latihan untuk para siswa," katanya.

Untuk mengawasi perkembangan SSB Rio 77 Pangandaran ini, pihaknya akan melakukan peninjauan secara rutin. Hal ini dilakukan supaya SSB ini bisa berjalan dan berkembang dengan baik secara organisasi dan prestasi.

"Ya, tentunya kita berharap SSB ini bisa berkembang pesat dan bisa melahirkan pemain-pemain yang potensial," terangnya. Setelah membuka SSB di Pangandaran, pihaknya juga berencana membuka di daerah lain. Namun hingga saat ini pihaknya belum bisa menentukan daerah yang cocok untuk mendirikan SSB Rio 77.

"Insya Allah, kita akan terus nmelebarkan sayap untuk memberikan kesempatan kepada semua anak-anak untuk bisa belajar sepak bola dengan baik,"tegasnya. Sebelum acara persemian SSB Rio 77 Pangandaran, acar diisi dengan pertandingan uji coba antara tim mantan Persib Bandung yang diperkuat Sutiono, dan Asep Dayat melawan tim lokal Pangandaran. Pertandingan uji coba ini, mendapatkan antusiasme tinggi dari warga masyarakat Pangandaran.

”Acara uji coba ini, sengaja digelar dalam rangka syukuran tim Rio 77 yang berhasil tampil sebagai juara Divisi II dan promosi ke Divcisi I Kompetisi Intern Pengcab PSSI Kabupaten Bandung,”tendas Sapto. (Galamedia)



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini