Pangandaran,myPangandaran.com-Di Bulan yang penuh berkah ini ada-ada saja kegiatan warga Pangandaran.Para warga ini bukan sedang menambang pasir,melainkan sedang mencari emas,tetapi bukan bijih emas yang mereka cari melainkan sudah berbentuk perhiasan.Aktifitas ini biasa dilakukan warga Pangandaran setelah akhir liburan atau saat pantai sepi pengunjung,biasanya saat air laut pasang.
Ditemui Mypangandaran Rabu, 25 Agustus 2010, Heri salah satu warga yang juga ikut mencari emas menuturkan "hampir setiap harinya ada saja warga yang mendapakan emas,baik berupa cincin atau kalung jika mereka sedang beruntung tak jarang juga warga yang hanya mendapat kalung atau cincin aksesoris saja". Disinilah keunikan pantai pangandaran,barang-barang yang di dapatkan warga tersebut biasa dinamakan "Harta Karun" Oleh Warga pangandaran.