Tersengat Ubur-Ubur? Begini Himbauan Balawisata Pangandaran
Oleh Amin | Sabtu, 15 Juni 2019 22:08 WIB | 7.955 Views
Salah satu wisatawan yang terkena Ubur-Ubur saat berenang
Pangandaran, mypangandaran.com - Badan Penyelemat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Pangandaran menghimbau sekaligus mengantisipasi munculnya ubur-ubur botol biru (blue bottle) di perairan Pantai Batukaras Kabupaten Pangandaran (16/06/2019).
Memasuki musim kemarau pada bulan Juni sampai dengan Agustus, petugas Balawista Kabupaten Pangandaran menghimbau seluruh wisatawan atau pun masyarakat sekitar pantai untuk mewaspadai munculnya ubur-ubur jenis botol biru.
Asep Kusdinar Sekertaris Balawista Kabupaten Pangandaran membenarkan kemunculan ubur-ubur botol biru di Pantai Batukaras "saya dapat informasi dari anggota Balawista Batukaras katanya ubur-ubur jenis ini sudah muncul di Batukaras" tutur Asep kepada mypangandaran.
"Bentuknya seperti balon berwarna biru, sebaiknya hindari kontak langsung dan jangan dipegang, lebih baik hindari karena ubur-ubur sifatnya mengikuti arus laut dan angin," jelas Asep
"Kejadian di Batakaras tercatat ada 28 orang mengalami sengatan ubur-ubur (15/6/2109), petugas Balawista bertindak cepat dan dilakukan penanganan medis oleh petugas Balawista dibantu tenaga kesehatan" ucapnya.
Dia mengatakan bagaimana cara penanganan jika kita terkena sengatan ubur-ubur "cara penangananya jangan panik, jangan digaruk, bilas badan atau bagian tubuh yang tersengat dengan air hangat atau air cuka, jika menempel di badan atau bagian tubuh, lepaskan secara perlahan, segera Hubungi petugas pantai atau tenaga medis terdekat" kata Asep
Asep menambahkan pada pemberitaan sebelumnya bahwa serangan ubur-ubur juga menyerang Pantai Timur Pangandaran sampai saat ini kondisinya aman "kalau pantai Timur Pangandaran aman, kalau pun ada kemungkinannya lebih kecil dibanding Pantai Batukaras" imbuh Asep.
Klaim Asuransi
Sebagai Sekertaris Balawista Asep Kusdinar juga menyampaikan bahwa dari beberapa kecelakan laut, baik yang tersengat ubur-ubur atau lakalaut lainnya di Pantai Pangandaran maupun di Pantai Batukaras semuanya telah di cover dan ditangani oleh PT. Asuransi Sarana Lindung Upaya (SLU) Bandung. "Dari beberapa kejadian semuanya sudah ditangani dan korban sudah dibantu oleh asuransi" pungkas Asep.
Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran.
Kirimkan tulisan anda melalui
Kontribusi dari Anda
Berikan Komentar Via Facebook