Pangandaran,myPangandaran.com-Kegiatan apa saja sih yang biasanya have fun di pantai pangandaran...?, mungkin itu salah satu pertanyaan kalau kita mau berlibur ke pantai pangandaran.Banyak sekali kegiatan yang bisa di lakukan di pantai pangandaran seperti snorkling, watersport, jungle treking, outbound dan masih banyak lagi, salah satu kegiatan yang tak kalah seru juga adalah bermain pasir.
Lihat keceriaan murid-murid SMAN 7 Bandung saat mereka menghabiskan waktu setelah selesai ujian di pantai pangandaran, bermain pasir sambil berlomba membentuk pasir-pasir laut menjadi bentuk yang menarik, ada yang mebuat menara, kerajaan, kura-kura, dan lain-lain.
Sambil mengawasi kegiatan anak-anak SMAN 7 Bandung Pepen, salah satu guru pembibing menuturkan pantai menjadi tujuan liburan murid-murid SMAN 7 Bandung karena bisa merefresh pikiran para murid setelah menyelesaikan ujian akhir nasioanal, salah satunya ya pantai pangandaran ini. ujar Pepen.
Setelah kegiatan bermain pasir selesai murid-murid SMAN 7 Bandung langsung berenang bersama di Pantai Pangandaran sayang waktu sudah sore sepertinya kegiatan berenang harus selesai karena waktu telah menujukan pukul 17.00 WIB yang artinya tidak boleh melakukan aktivitas di air.
Lihat Dokumentasi Photo SMAN 7 Bandung Bermain Pasir di Pangandaran