Hajat Laut , Wakil Bupati Ciamis Tabur Bunga di Pangandaran


Hajat Laut , Wakil Bupati Ciamis Tabur Bunga di Pangandaran

Pangandaran,myPangandaran.com-Hajat laut atau syukuran nelayan yang setiap tahunnya digelar sebagai rasa syukur setelah setahun penuh menikmati hasil dari laut, dan secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Iing Syam Arifin (22/12) di komplek pelelangan ikan Pantai Timur Pangandaran.

Dalam sambutannya Iing  menuturnkan bahwa nikmat yang diberikan kepada para nelayan semata-mata datangnya dari Tuhan Yang Maha Esa, maka dari itu ungkapnya Kita wajib mensyukuri nikmat seberapun hasilnya.

Rangkaian acara yang diawali dengan Do`a bersama atau Istighosah memanjatkan puja dan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di  tepi pantai yang dilakukan secara simbolis oleh Wakil Bupati Ciamis dan Ketua HNSI Pangandaran.

Selanjutnya para Nelayan berkonpoi mengunakan perahu yang telah dihias membawa Dondang atau Jemapana untuk dilarung ditengah Laut, dan sesampainya ditengah Laut Dongdang di hanyutkan.

Dari Pantauan myPangandaran selama mengikuti prosesi  pembuangan Sesaji, ada enam jempana dari enam kelompok nelayan atau Rukun Nelayan (RN) yang berisi sesaji dan saat sesaji dibuang menjadi rebutan para nelayan.

Lihat Photo-Photo Dokumentasi Hajat Laut Pangandaran 2011



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Peristiwa Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini