Berbenah, Website Ciamis Mulai Dipenuhi Informasi
Oleh Adi Sumaryadi | Senin, 12 Desember 2011 11:39 WIB | 5.345 Views
Pangandaran,myPangandaran.com-Dua bulan sudah pembenahan website resmi pemerintah kabupaten Ciamis berjalan, informasi-informasi yang sebelumnya minim kini mulai penuh terisi. Seperti informasi geografis dan demografi di Kecamatan di seluruh kabupaten yang sebelumnya hanya berisi nama kecamatan dan nama camatnya saja kini sudah dilengkapi dengan berbagai informasi kewilayahan.
Dilaunch tanggal 12 Oktober beberapa waktu silam, website yang didominasi warna ungu ini tampak lebih segar dengan beberapa tambahan fasilitas dan ragam informasi. Hal ini tentu menggembirakan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan informasi.
Beberapa waktu yang lalu, website yang beralamat di www.ciamiskab.go.id ini sempat menjadi perbincangan dimedia, selain tidak update dan terkesan tidak terawat, website ini pernah terkena isyu terkena retasan hacker dengan mengganti photo wakil bupati dengan gambar avatar.
Pada bulan November 2010, Pengumuman CPNS di Jawa Barat yang dilakukan serentak ternyata tidak membuat Situs Resmi Pemerintah Kabupaten Ciamis mengupdate informasi yang sangat dibutuhkan masyarakat saat ini. Hal ini menyebabkan banyak warga yang harus berputar mencari informasi lewat media lain seperti koran maupun situs lain.
Catatan myPangandaran, situs resmi Kabupaten ciamis ini memang belum genap 1 tahun untuk versi saat itu. Situs ini muncul beberapa saat sebelum pemilihan bupati beberapa waktu yang lalu. Bahkan diawal kemunculannya sempat terjadi kontroversi karena ternyata situs tersebut dibangun menggunakan source milik lembaga lain dibawah Pemerintah Provinsi jawa barat sehingga ada beberapa pengunjung yang mengoreksi tulisan yang belum sesuai. Selain itu sempat juga terjadi kontroversi kembali setelah gambar wakil bupati diganti dengan gambar kartun bertuliskan Nama Wakit Bupati Ciamis.
Sebetulnya situs Kabupaten Ciamis pernah ada juga ditahun 2003-2004 yang saat itu didominasi oleh warna ungu sebagai warna kebanggaan kabupaten ciamis dengan alamat www.ciamis.go.id hanya tidak beberapa lama situs itu menghilang dan tidak bisa diakses padahal informasinya lebih lengkap jika dibandingkan dengan situs versi november 2010.
Beberapa warga yang dikonfirmasi myPangandaran berharap pemerintah ciamis dapat membenahi situs resminya sehingga warga dapat menikmati informasi yang datangnya dari pemerintah ataupun stakeholdernya. Sehingga warga tidak harus kesulitan untuk mendapatkan informasi.
Semoga dengan kehadiran dan keupdate-an website resmi pemerintah Kabupaten Ciamis saat ini akan memberikan angin segar bagi kemudahan akses informasi dari masyarakat.
Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran.
Kirimkan tulisan anda melalui
Kontribusi dari Anda
Berikan Komentar Via Facebook