Politik dan Pemerintahan
Pangandaran Raih Prestasi Laporan Keuangan Berpredikat WTP

Pangandaran Raih Prestasi Laporan Keuangan Berpredikat WTP

Pangandaran, myPangandaranNews - Pemerintahan Kabupaten Pangandaran memang baru berjalan 4 tahun namun prestasi demi prestasi terus di torehkan, salahsatunya di bidang keuangan meski sebelumnya selalu mendapat predikat atau opini WDP atau wajar dengan pengecualian dan sekarang untuk pertama kalinya Pangandaran mendapat predikat laporan keuangan dengan WTP atau wajar tanpa pengecualian untuk laporan keuangan tahun 2016, artinya laporan keuangan Pangandaran sehat menurut badan pemeriksa keuangan (BPK).
 

Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) oleh BPK Provinsi Jawa Barat berupa laporan keuangan Kabupaten Pangandaran tahun 2016 kepada Bupati Jeje Wiradinata dilaksanakan di Bandung bersamaan dengan 12 kabupaten dan kota di Jawa Barat, pada Jumat (02/06) yang lalu didampingi oleh Kepala badan pengelolaan keuangan dan aset daerah Kabupaten Pangandaran Hendar Suhendar.  
 

Bupati menyampaikan rasa syukurnya atas prestasi tersebut dan tercapainya tak luput dari kerjasama jajaran Pemda dan DPRD serta masyarakat Pangandaran, hal teresebut merupakan satu kebanggaan semuanya, Pangandaran dapat menyamai dengan kabupaten dan kota lainnya di Jawa Barat, namun Bupati berharap, perolehan opini WTP tersebut tidak membuat terlena akan tetapi harus lebih semangat dalam meningkatkan kinerja pelayanan terhadap masyarakat Pangandaran. 
 

Menurut Hendar Suhendar hal tersebut juta merupakan prestasi untuk Bupati dan Wakil Bupati yang terus menerus melakukan perbaikan dan upaya pembinaan dalam pengelolaan keuangan serta perbaikan disegala sektor, dan prestasi tersebut merupakan ukuran akuntabilitas pemerintahan kabupaten Pangandaran.







Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Politik dan Pemerintahan Lainnya
Cerita Sore Saat Jual Mie Ayam di Pantai Pangandaran
Cerita Sore Saat Jual Mie Ayam di Pantai Pangandaran
Selasa, 27 Maret 2012 13:45 WIB
Kisah ini mungkin sebuah yang mungkin cerita sederhana, namun bagi saya cerita ini sangat memberikan inspirasi khususnya bagi kehidupan pribadi. Saat itu langit Pantai Pangandaran sedikit mendung jelang malam minggu tahun 2001-an
Catatan Liburan Mas Hari ke Pangandaran: Hari Kedua
Catatan Liburan Mas Hari ke Pangandaran: Hari Kedua
Senin, 07 November 2011 05:36 WIB
Wah, setelah lelap pulas tertidur semalaman untuk melepas lelah, maka pagi hari kedua ini kami berjalan-jalan lagi di pantai Batu Karas sambil menunggu waktu sarapan tiba. Pagi hari begini masih sepi masih belum ada wisatawan lokal yang berkunjung. Penduduk setempat termasuk rajin bergotong royong dalam menjaga kebersihan jalan dan pantai, semua sampah disapu dan dimasukkan ke dalam tempat sampah
Berlibur Aman Hatipun Senang
Berlibur Aman Hatipun Senang
Sabtu, 12 Januari 2013 11:35 WIB
Pantai, apa yg ada di benak anda ketika mendengar kata pantai? pasir,ombak, berenang? pasti kata-kata itu yg terlintas, betapa mengesankanya ketika bersentuhan dengan pantai pangandaran yang eksotis. namun sering terdengar beberapa kabar ada wisatawan yang mengalami hal yang tidak diinginkan ketika berkunjung ke pantai, salah siapakah?
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini