myPangandaran News | Berita Pangandaran Terkini

Masuk Zona Biru, Ridwan Kamil Apresiasi Kesiapan AKB di Sektor Pariwisata Pangandaran

Oleh Redaksi pada Kamis, 11 Juni 2020 11:41 WIB

Pangandaran, mypangandaran.con - Berada di zona biru Kabupaten Pangandaran dapat kunjungan dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan berikan apresiasi untuk kesiapan pelaksanaan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Didampingi Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran, Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil mengatakan, Pangandaran masuk katagori biru.

"Pangandaran masuk kategori biru sehingga dipersilahkan untuk melakukan kegiatan hingga 90 persen, sementara 10 persen nya kegiatan pembicara/" target="_blank">pendidikan yang masih di pending, sisanya boleh dimulai prosesnya" ujar Emil, Kamis, (11/6/2020).

Bersama Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran Kang Emil melanjutkan pengecekan ke salah satu  hotel.

"Alhamdulillah hotel di pangandaran sudah mengikuti aturan, diharapkan nantinya setiap unit usaha yang mau membuka kegiatan harus ada surat permohonan dari Pemerintah Daerah," jelas Emil.

Emil juga menjelaskan setiap hotel di pangandaran harus ada manager Covid-19. 

"Tadi saya lihat ada, maka dia lah yang bertanggung jawab untuk memastikan keselamatan untuk dipenuhi dan dipahami oleh pengunjung, Saya cek lagi ke restoran kapasitasnya sudah dikurangi hingga 30 persen dengan jarak kursi 1 hingga 1,5 meter, ngambil makanan juga gak boleh pake tangan si pengunjung," ujarnya.

"Tadi saya lihat di hotel Pangandaran, karyawan hotelnya yang mengambilkan makanan lengkap memakai masker, sarung tangan dan face shield, jadi jejak tangannya hanya jejak tangan si karyawan nya saja. Pengunjung tinggal makan di meja atau diantarkan ke kamar hotel," paparnya, 

Dari nilai 1 sampai 10 akhirnya Gubernur Ridwan Kamil berikan nilai 8 kesiapan pelaksanaan Adaptasi Kebiasaan Baru.

"Jadi saya nilai dari 1 sampai 10, nilainya 8. Jadi sudah baik, mudah-mudahan ini bisa di contoh oleh semua pengelola pariwisata di Jawa Barat," ucapnya.