myPangandaran News | Berita Pangandaran Terkini

Ngabuburit, Tradisi Warga Pangandaran Saat Ramadan

Oleh Amin pada Senin, 06 Mei 2019 16:33 WIB

Pangandaran, mypangandaran.com - Pemerintah mengumumkan hasil sidang isbat menentukan awal puasa. Awal puasa atau 1 Ramadan 1440 Hijriah disepakati jatuh pada Senin, 6 Mei 2019. 

Seluruh umat Islam di Indonesia bergembira menyabut datangnya bulan Ramadan, begitu juga dengan warga kabupaten Pangandaran.

Salah satu tradisi didalam puasa bagi sebagian warga Pangadaran yaitu menunggu datangnya waktu berbuka atau sering disebut ngabuburit.

Biasanya, saat Ramadan beberapa tempat di Pangandaran banyak dikunjungi sebagai tempat yang menjadi tujuan ngabuburit ini.

Dari pantauan mypangandaran di lapangan beberapa tempat menjadi spot ngabuburit di Pangandaran diantaranya Jalan Tol Pangandaran, Grand Pangandaran, PPI Cikidang Babakan, Pelabuhan Bojongsalawe, dan alun alun Parigi.