myPangandaran News | Berita Pangandaran Terkini

Sebanyak 63 Siswa SMAN 1 Pangandaran Lolos Masuk Perguruan Tinggi Negeri

Oleh Adi Sumaryadi pada Sabtu, 23 Maret 2019 10:33 WIB

Pangandaran, myPangandaran - Sebanyak 63 Siswa SMAN 1 Pangandaran diterima di sejumlah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di tanah air. Sebanyak 53 orang diterima melalui jalur SNMPTN atau Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri dan sisanya diterima di Politeknik Kesehatan Negeri.

Salah satu siswa yang lolos adalah Fifi, Fifi berhasil lolos SNMPTN dan diterima di Universitas Padjajaran pada jurusan Pendidikan Kedokteran. Selain Fifi, ada sejumlah siswa lain yang diterima di jurusan Kedokteran umum sebanyak 2 orang, kedokteran gigi sebanyak 2 orang, kedokteran hewan, Matematik, Ilmu Komputer dan jurusan lainnya di sejumlah PTN.

SMAN 1 Pangandaran yang terletak di desa Babakan Kecamatan Pangandaran ini tercatat terus mengalami peningkatan mengantarkan siswa-siswinya melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.