myPangandaran News | Berita Pangandaran Terkini

Balai Pelestarian Nilai Budaya Jawa Barat, Gelar Festival Seni dan Budaya di Pangandaran

Oleh Satino Abdul Aziz pada Sabtu, 04 Agustus 2018 11:45 WIB

Pangandaran, Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Provinsi Jawa Barat, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan serta Paguyuban Pemandu Wisata Pangandaran menggelar Festival seni dan budaya yang diselenggarakan pada hari ini Sabtu, 4 Agustus 2018 yang bertempat di Panggung Terbuka Pantai Barat Pangandaran.

Kegiatan yang dibuka oleh Asda III Pangandaran, Suheryana dan dihadiri Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya Provinsi Jawa Barat, jajaran pejabat Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran serta tamu undangan lainnya.

Kepala Bidang Disparbud Kabupaten Pangandaran Aceng Hasyim yang hadir dalam acara tersebut selaku ketua penyelenggara menyampaikan, selamat datang kepada Bpk Jumhari Sdd, sebagai Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya Provinsi Jawa Barat di Kabupaten Pangandaran.

Festival seni dan budaya akan menyajikan bebagai macam kesenian tradisional yang ada di Kabupaten Pangandaran diantaranya ada Seni Badud, Seni Lebon, Seni Gondang Buhun, Seni Kuda Lumping, Pencak Silat, Seni Ronggeng Amen, dan juga kesenian yang lainnya.

festival seni dan budaya tersebut digelar, bertujuan untuk melestarikan kesenian-kesenian tradisioanl yang ada di Kabupaten Pangandaran, agar tetap terjaga kelestariannya.