Inspirasi dan Opini
Pangandaran Lautan Scooter, Ajang Silaturahmi Para Bikers Vespa

Pangandaran Lautan Scooter, Ajang Silaturahmi Para Bikers Vespa

Pangandaran Lautan Scooter (PALAS) telah menjadi agenda tahunan Pariwisata Kabupaten Ciamis khususnya di Kecamatan Pangandaran, yang diselenggarakan setiap Bulan Juli, untuk medukung kegiatan Festival Layang-layang, lebih dari 2000 anggota dari berbagai komunitas pengguna Vespa dari berbagai daerah berkumpul memadati Pantai Pangandaran.

Ada pemandangan yang unik setiap kegiatan PALAS di laksanakan di Pangandaran, selain Vespa tua yang sudah di modifikasi, typical para Bikernya pun bisa menjadi pemandangan menarik.

Para peserta PALAS yang datang dari berbagai kalangan, perbedaan kelompok, status sosial, usia, dan pendidikan menjadikan para peserta PALAS berbaur menjadi satu dalam tali persaudaraan dan rasa kebersamaan.

Kegiatan PALAS juga biasanya menjadi tempat jual beli aksesoris yang berhubungan dengan dunia Scooter, yang sengaja di jajakan oleh para anggota Club Vespa lainya.

Untuk membedakan kelompok satu dengan kelompok yang lainya  para peserta PALAS biasanya mengenakan Pin yang menempel pada jaket atau rompi Mereka, Pin yang dikenakan bisa berbentuk bulat atau sayap.

Selain di jadikan ajang silaturahmi antar sesama pengguna Vespa, acara PALAS juga menjadi ajang tukar-tukaran informasi seputar hobi mereka di kalangan komunitas pecinta Vespa.

Untuk menjadi salah satu bagian dari mereka tidaklah gampang kita harus bisa survive, tidak tergantung pada belas kasihan orang lain, meski tidak semua anggota Club Vespa seperti itu, diantara mereka ada juga yang memang berkantong tebal.

Selain membuat komunitas di dunia nyata kebanyakan dari mereka juga membuat komunitas di dunia maya, hal ini dilakukan untuk mengumpulkan teman-teman sebanyak-banyaknya, tentunya yang mempunyai hobi yang sama, yaitu kecintaan kepada Vespa, baik dalam negeri ataupun di luar negeri.








#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Inspirasi dan Opini Lainnya
Tips Backpackeran Ala myPangandaran
Tips Backpackeran Ala myPangandaran
Rabu, 25 April 2012 11:43 WIB
Musim liburan telah tiba, jika Anda adalah seorang backpackeran yang berencana liburan ke Pantai Pangandaran untuk sekedar merefresh dari hiruk pikuk dan rutinitas keseharian. Agar liburan Anda lebih sempurna, inilah beberapa tips yang harus Anda persiapkan dengan matang sehingga semuanya berjalan lancar.
E-mail Terancam Jejaring Sosial
E-mail Terancam Jejaring Sosial
Sabtu, 08 Mei 2010 13:53 WIB
E-mail sudah bertahun-tahun menjadi salah satu jalan pengguna teknologi informasi untuk berkomunikasi dan berhubungan. Orang dipermudah untuk mengirimkan informasi berupa teks yang juga dapat disisipi data lain yang biasanya dikirimkan menggunakan fitur attachment.
10 Tempat Wisata Kebanggaan Indonesia dimata Dunia
10 Tempat Wisata Kebanggaan Indonesia dimata Dunia
Kamis, 28 Juli 2011 21:27 WIB
Sebenarnya banyak sekali objek wisata di Indonesia yang patut dibanggakan, kali ini saya akan mencoba memberikan 10 destinasi wisata di Indonesia yang terkenal dan menakjubkan dunia, bali tentu menjadi pilihan utama untuk artikel kali ini mengingat bali hampir seluruh pulau satu propinsi itu berpotensi wisata.
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini